Selasa, 13 Januari 2015

Fakta Unik Susu

Fakta Unik Susu Ayahbunda.co.id

Inilah fakta unik dan seru tentang susu yang Anda perlu tahu, bisa digunakan untuk membujuk balita saat ia mogok minum susu.
  • Semua sapi pasti betina. Kalau jantan disebut banteng.
  • Susu sapi mengisi 90% kebutuhan susu di seluruh planet bumi. 
  • Butuh 20 liter susu untuk membuat 1 kilogram keju.
  • Biaya untuk mengolah susu lebih besar daripada biaya mengolah bensin di seluruh wilayah Amerika Serikat.
  • Meski teksturnya seperti krim, susu mengandung 85% – 95% air, vitamin, protein, karbohidrat dan lemak.  
  • Butuh 345 kali semprotan perah dari susu sapi untuk menghasilkan 1 galon susu.
  • Seekor sapi menghasilkan 90 gelas susu sehari, atau sekitar 200.000 gelas susu seumur hidupnya.  
  • Susu dikemas dalam botol kaca sampai muncul botol plastik pada tahun 1964. 
  • Susu tidak dapat berbusa bila tidak mengandung protein. 
  • Sebelum ada mesin pemerah susu di tahun 1894, peternak susu hanya mampu memerah 6 ekor sapi per jam. Sekarang, dengan adanya mesin, peternak dapat memerah 100 ekor sapi per jam.  
  • Trend mengantar susu ke rumah-rumah dimulai tahun 1942.
  • Pasteurisasi susu yang dimulai tahun 1800-an adalah usaha mencegah berjangkitnya bakteri Tuberculosis.  
  • Amerika adalah satu-satunya negara yang mengandalkan sapi untuk menghasilkan susu. Indonesia mengandalkan susu dari kambing, kerbau, sapi dan kuda.
  • Di Somalia, susu onta mengandung lebih banyak garam dibanding susu lain. Susu onta mengandung antibody dan insulin yang sangat tinggi untuk mengendalikan diabetes, vitamin B dan vitamin C. 
  • Dokter di Rusia, Kazakstan dan India meresepkan susu onta untuk pasien yang membutuhkan zat-zat pendukung antibodi dan insulin. 
  • Di yunani, susu kambing banyak digunakan karena kandungan lemak menteganya lebih tinggi daripada susu sapi.
  • Percaya atau tidak, susu yak berwarna pink.
  • Sapi bisa menghasilkan banyak susu bila diperdengarkan musik. Tak ada penjelasan, apakah harus musik klasik, atau dangdut pun sapi suka. 

0 komentar:

Posting Komentar