Sabtu, 27 Desember 2014

FAKTA-FAKTA MENARIK SEPUTAR GAJAH

Apakah Anda Tahu?
  • Berat dari seekor bayi gajah yang baru saja lahir adalah antara 75 - 115 kg, dengan tinggi bahu 'hanya' 100 cm.
  • Ketika dewasa, berat seekor gajah adalah antara 3000 - 5000 kg, dengan tinggi mencapai 2.5 m. Mungkin karena ini pula lah seekor gajah tidak mampu untuk melompat. 
  • Meskipun demikian, seekor gajah dapat berlari dengan kecepatan mencapai 20 mil per jam.
  • Untuk ukuran hewan raksasa, ternyata seekor gajah hanya membutuhkan waktu 4 jam untuk tidur setiap malamnya.
  • Gajah memiliki jantung yang besar, dengan berat berkisar antara 12 hingga 21 kg dan berdetak hanya sekitar 35 kali per menit.


Nafsu Makan yang Luar Biasa!
  • Gajah memiliki nafsu makan yang luar biasa, dua pertiga aktifitasnya dalam sehari adalah makan.
  • Seekor gajah dapat memakan sekitar 250 kg tumbuh-tumbuhan dan minum hingga 83 liter air setiap harinya.
  • Dalam satu tahun, seekor gajah dapat menghabiskan sekitar 15,500 galon air dan memakan: 1,600 buah jagung; 2,000 buah kentang; 3,000 buah kubis, apel dan wortel; 100,000 pon daun kelapa; 1,500 pon daun pisang; 12,000 pon rumput.
elephant park 13 small

Mata yang Melihat
  • Seekor gajah memiliki bulu mata yang panjang dan kelopak mata dengan banyak lipatan, hal inilah yang mengganggu penglihatannya. Gajah tidak mampu 'menoleh' terlalu banyak, karena itulah 'pandangan' mereka terhadap alam sekitarnya sangat terbatas.
  • Seekor gajah buta warna, dan tidak dapat memfokuskan pandangan dengan sempurna. Namun, hal inilah ternyata yang membuat para penghuni Elephant Safari Park mahir melukis.
  • Penglihatan gajah lebih menyerupai siluet dan warna dominan hijau kebiru-biruan yang memudar.
  • Indra penglihatan mereka tidaklah cacat, dan 60% kerja otaknya dipergunakan untuk indra penciuman.

Belalai yang Lihai
  • Secara menakjubkan, belalai gajah dikendalikan oleh 50,000 otot! Anggota tubuh yang paling besar sekaligus banyak gunanya.
  • Konon katanya, gajah pada mulanya adalah makhluk yang hidup di laut dalam, dan menggunakan 'hidung' serba-gunanya sebagai snorkel.
  • Belalai seekor gajah adalah alat penyedot alami yang paling kuat, dengan bulu-bulu yang terhubung langsung ke setiap syarafnya.
  • Gajah menggunakan belalai mereka untuk berjabat tangan dengan teman. Gajah juga dikenal sebagai salah satu hewan yang sangat suka bersentuhan dan bergaul.
  • Belalai seekor gajah ternyata memiliki fungsi lebih banyak daripada tangan manusia!
  • Belalai seekor gajah hampir tidak pernah diam: selalu bergerak ke segala arah; memanjang; dan memendek.
  • Dibutuhkan waktu sekitar 2 tahun untuk seekor gajah hingga ia lihai dalam menggunakan belalainya.
  • Ketika seekor gajah menaikkan belalainya, ini merupakan pertanda bahwa ia sedang berada dalam keadaan siaga dan waspada.
  • Gading gajah ternyata berfungsi sebagai gigi seri atau gigi untuk mengiris. Sebuah gigi dengan berat 4.5 kg!
elephant park 14 small
elephant park 16 small
Serba-Serbi Seekor Gajah
  • Lipatan di kaki gajah ternyata memiliki ciri-ciri unik tersendiri, seperti halnya dengan sidik jari manusia.
  • Seekor gajah dapat melipat kakinya, seperti halnya seorang manusia ketika bersantai.
  • Besar otak seekor gajah kira-kira tiga kali ukuran otak manusia. Lobus tempora seekor gajah berukuran besar dan cukup canggih. Seekor gajah juga memiliki ingatan yang kuat.
  • Gajah berkomunikasi melalui suara infrasonik berfrekuensi rendah, dengan 30 bunyi-bunyian yang beragam untuk 'mengobrol' dengan sesamanya. Bunyi-bunyian infrasonik tersebut terlalu rendah untuk dibedakan oleh telinga manusia.

0 komentar:

Posting Komentar